Assalamu’alaikum sobat,
Bagaimana kabar hari ini? tetap bersemangat ya..
Sobat, hari ini saya akan share artikel yang sangat menarik dan sangat bermanfaat, saya sendiri berniat untuk menjalankan langkah – langkah yang dibahas di artikel itu untuk kemajuan bisnis offline saya. Penasaran artikelnya tentang apa? Sobat bisa menebak isinya dari judul artikel ini, ya, isinya tentang bagaimana membuat sistem yang membuat bisnis kita jalan sendiri sedangkan kita nya sebagai owner malah jalan-jalan. Pengen tau caranya? Makanya baca artikel ini sampai habis yaa… 😉
Artikel ini saya ambil dari tulisan sobat saya : Mas Berto Saksono Jati, pendiri dari SB1M (Sekolah Bisnis 1 Milyar) sekaligus pebisnis sukses di Kuliner dan Fashion (bloopendorse.com). Untuk lengkapnya, silahkan baca rangkuman artikel dari Mas Berto di bawah ini.
——————————————————————————————————————————————-
Ada istilah tak kenal maka tak sayang = )..
Teman teman pada kesempatan ini ijin kan saya memperkenalkan diri .. Nama saya Berto Saksono Jati .. Ketika teman teman mendaftar Free Member SB1M.. maka yang teman-teman terima email tutorial yang sebagian besar saya yang kirim.
Aslinya saya adalah pengusaha konvensional Fashion dan restoran. Nah, di bawah ini saya coba sedikit share bagaimana perjalanan bisnis konvensional saya yang telah saya bangun selama lebih dari 13 tahun.
Dan sekarang benar-benar sudah jalan sendiri dengan sistem, dan ini benar-benar hasil dari belajar dan pengalaman pribadi …. Semoga bermanfaat = )
** ini sudah saya praktekan dan it works banget bisnis jalan sendiri tanpa ada kita didalamnya … meskipun ga bisa sampai sempurna banget .. asalkan bisa jalan sendiri itu luar biasa bgt … dan ini juga tak lepas dari kekuatan tim usaha saya itu sendiri .. kekuatan dari Manager sampai ke OB ..
Beberapa usaha saya yang jalan sendiri ..
– Bebek Ginyo Tebet
– Bloop
– Endorse
– Eat Happens
– Urbie
6 Langkah membuat sistem ini akan abadi di kepala saya selama-lamanya, karena 6 langkah sederhana inilah yang akan membuat bisnis anda jalan sendiri tanpa kehadiran anda di dalamnya. Artinya bisnis anda jalan, anda jalan-jalan..
6 Langkah luar biasa ini saya dapat dari Action Coach, dan Action Coach mengemasnya dengan sangat simple dan sederhana.
Satu lagi jurus yang tidak akan pernah saya lupa… Jurus ini saya pelajari dari seminar Action Coach .
apa itu Action Coach ?
Action Coach adalah perusahaan yang didirikan oleh Brad Sugar yaitu perusahaan coaching no 1, dan Brad sudah pensiun sejak umur 26 tahun karna semua bisnisnya diseluruh dunia sudah jalan tanpa kehadiran beliau. Karena jurus Action Coach yang tidak akan saya lupa seumur hidup dalam membangun perusahaan adalah bagaimana mendefinisikan perusahaanmu
” A Commercial, Profitable enterprise That Works Without You.”
artinya : jika ingin membuat perusahaan – buatlah perusahaan yang menguntungkan, yang komersil yang bisa jalan sendiri tanpa kehadiran anda. Jika anda masih terlibat di dalamnya berarti anda masih in the business, belum on the business. Harusnya pekerjaan teknis sudah bisa didelegasikan ke karyawan.
Action Coach ini luar biasa sekali. Memberikan ilmu bagaimana bisnis anda jalan, anda bisa jalan-jalan, yaitu dengan membuat sistem yang mantap. Untuk membuat sistem, anda hanya memerlukan 6 langkah sukses dalam membangun bisnis. 6 langkah ini saya hafal banget sampai mati karena 6 langkah inilah yang membawa bisnis kita jalan sendiri tanpa kehadiran kita. 6 langkah itu adalah :
Level 1 : Mastery
Mastery ini hal yang paling dasar sekali yang harus anda bereskan pertama kali intinya adalah mengubah kekacauan dalam bisnis anda menjadi terkontrol. Apakah anda memiliki laporan keuangan? apakah sudah memiliki visi /misi?
3 FOCUS DALAM AREA MASTERY :
1. Destination Mastery : Tentukan dulu Mau kemana arah bisnis kita
ada 3 Hal penting dalam destination mastery
1. Visi ? Impian 5 – 100 tahun kedepan yang ingin kita capai
2. Goal ? Jangka pendek
3. WHY ? Kenapa Memilih berbisnis
Saya dulu bosan sekali mendengar nasehat-nasehat untuk buat visi dan misi, lalu di tempel. Hal ini tidak pernah saya kerjakan.. Sampai akhirnya saya terpaksa buat dan belakangan tau.. ketika sudah punya tim yang besar pedoman kita hanya di visi dan misi yang di tempel ditembok itu saja.. Untuk meyatukan pandangan berbagai karakter tim.
Visi Bloop adalah Menjadi Trendsetter no 1 pakaian remaja di Indonesia. Karena itu setiap ada kesalahan dalam kualitas kita kembali lagi ke visi ..“hey, mau jadi trendsetter no 1 nih.. masa masih ada sobek di baju.. ingat visi kita ”
Goal juga HArus SMART :
Specific : omzet maunya 100 milyar
Measurable : dapat diukur dari profit
Achievable : Bisa dijangkau
Result oriented : ada hasil akhir misal : mau buka 10 cabang
Time Frame : ada batas waktu : November 2010 sudah buka cabang ke-10
2. Money Mastery : Bagaimana mengatur keuangan / buat laporan keuangan
Harus Tau kondisi Keuangan kita,
Harus Punya laporan keuangan dan tau cara membacanya.
3 Laporan Keuangan terpenting yang harus anda punya :
1. Cashflow
2. Rugi/laba
3. Neraca
Beda profit dan cashflow.. Profit di atas kertas, sedangkan cashflow : woww.. ada uangnya.. cashflow adalah jantungnya usaha anda, ketika cashflow anda kosong / ga ada uang kas di kantong karena salah hitung maka sama aja dengan jantung anda berhenti .. Bisa – bisa anda KO seketika ..
Hati-hati dengan profit yang tinggi jika cashflow anda kosong.. Profit tinggi itu hanya di atas kertas.. Karena itu yang sangat paling pertama kali diperhatikan adalah cashflow.. ini sesuai anjuran dari Robert Kiyosaki juga.
3. Time Mastery : Bicara Bagaimana meningkatkn produkivitas
• Bentuk Sales Team terbaik
• Hitung waktu anda dan team anda.. Produktifkah waktu anda?
• Apakah anda lebih Sering nonton Sinetron, santai- santai dirumah?
• Cek Produktivitas team
4. Delivery Mastery : Bicara sistem pelayanan, apakah kualitas produk kita hari ini besak dan tahun depan sama kualitasnya?
• SPGnya apakah sudah sama cara pelayanannya, cara menyapa customernya
• Contoh : Mcdonald tebet dan sarinah rasanya sama meskipun kompornya bisa berbeda
• Memastikan bisnis berjalan konsisten, profitable dan productivity
KESIMPULAN di LEVEL MASTERY ini, Anda harus:
1. Turun tangan ke lapangan.
2. Menghapus kekacauan, bereskan yang kacau-kacau, dijadwalkan perhari
3. Buat Laporan keuangan, paksakan setidaknya punya laba rugi dan cashflow dulu
4. Customer service di perbaiki
5. Buat kekacauan bisnis anda menjadi stabil
6. Buat sistem pelayanan
Level 2 : Niche
( Fokus pada Marketing & USP )
Pada level 2 ini anda sudah mulai bermarketing, Karena level 1 sudah anda bereskan. Ketika sudah beres dan anda bermarketing dan hasilnya membludak maka anda benar-benar telah siap dengan pelayanan tokonya, mengatur keluar masuk uangnya dll .. sehingga konsumen menjadi puas dan bisa kembali lagi.
Dan dalam marketing juga anda harus membuat iklan anda semenarik mungkin. Bagaimana anda membuat keunikan produk anda dan di informasikan ke masyarakat.
Rahasianya : NO Price Competition
Mengapa no price competition karena Use USP : apa USP Produk anda ..
Dengan memiliki Guarantee (Garansi), Contoh : Saya garansi baju ini kualitas no 1 jika jelek saya ganti 10 x lipat.
Caranya Use USP:
1. Be The First : Jadilah yang pertama, Misalnya buat bakso jajaran genjang
2. Be The best : Contoh : Starbuck dengan servicenya yg luar biasa
3. Be Different : contoh : Es Pocong, rawon setan
INOVASI ATAU MATI !!!
Ini adalah prinsip yang dipegang Bloop endorse dll. Saingan akan muncul terus, tapi kalau kita tidak pernah berhenti berinovasi maka pelanggan tidak akan meninggalkan kita.
Temen temen harus menciptakan ” BUY ME PRODUCT ” istilah ini saya dapat dari adik saya Widya sari.
Buatlah setiap produk itu unik dan harus dipikirkan dulu. Setiap produk Bloop yang keluar pasti akan ada cirinya masing -masing. Dan yang jelas designer yang membuat sudah merasakan Feel nya.
Mereka setiap kali membuat design sudah memikirkan BUY ME PRODUCT ..
atau istilahnya ketika di pajang di toko , gimana caranya..produk ini memanggil-manggil konsumen.
Konsumen harus bisa melirik 2 x terhadap produk yang dipajang ..
Ilustrasinya seperti ini .. pernahkah teman teman ke mall? melihat handphone misalnya .. dari berbagai banyak produk .. entah kenapa ada 1 produk yang teman teman itu bisa pegang terus dan bisa dilihatin berkali-kali .. nah kalau sampai seperti itu .. itulah yang dinamakan Buying Product ..
Produk itu istilahnya bisa “memanggil-manggil kita untuk melihat terus dan akhirnya kita takluk untuk membelinya”.
Buat sesuatu yang belum pernah dilakukan orang lain
Bloop melakukannya dengan membuat radio distro pertama, streaming ..
Bloop bekerjasama dengan radio Mustang.
Buat Sayembara
Bloop pernah melakukan hal gila dalam bersayembara .. yaitu belanja di bloop, gratis nonton Robbie Williams di Australia.
Bayangkan distro kecil banget, bisa mengadakan hadiah yang nilainya saat itu cukup mahal.. kita jaman dulu nekat banget .. uangnya ya bener bener mepet mepet pinjem sana sini .. hanya untuk bisa menaikan status brand Bloop menjadi distro yang terbaik saat itu.. bisa mengalahkan distro distro yang sudah ada sebelumnya.
Treat Customers Like Lovers
Rawatlah konsumen kita, seperti pacar kita sendiri … Coba kalau kamu punya pacar baru .. apa yang kamu lakukan terhadap pacar kamu?
perhatian , kasih hadiah , kasih surprise , lanjut ke … aaaahh sudahlah huehue …
intinya kalau pacar diperhatikan oleh pasangannya , mereka pasti akan seneng banget ..
Nah sama juga kalau kita punya usaha .. rawatlah konsumen kita seperti pacar .. yaitu dengan suka kasih kejutan kejutan ..
Bloop pernah melakukan ini ..
suatu saat.. saat rame ramenya, tiba tiba pintu toko dikunci, lampu dimatikan .. dan tiba tiba muncul MC yang membagi-bagi amplop. Ketika itu MC minta serempak semua yang ada didalam toko membuka amplop bersama sama, dan apa yang ada didalam amplop tersebut ?
yess.. voucher belanja gratis senilai ada yang 500 ribu dan ada yang 1 juta .. dan mereka diminta untuk menghabiskan nya dalam waktu 15 menit.
Kebayang kan betapa seru dan ramainya toko saat itu .. karena di timer .. mereka grasak grusuk untuk mengambil barang yang ada .. alhasil mereka senang semua, dan mereka posting di facebook kejadian saat itu .. maka terjadilah viral yang luar biasa = )
Rawatlah konsumen seperti pacar ..
nah kita harus tau apa kesukaan pacar kita ? .. suka sepeda, suka nge band atau suka apa ?
Demikian juga konsumen kita.. kita harus tau kesukaannya apa .. Bloop ingin perhatian ceritanya dengan konsumen , kan kaya’ pacar hehe .. maka dibuatlah perlombaan fixie di depan toko urbie jatiwaringin ..
Bloop pacarnya banyak banget.. hehe.. ada yang suka ngeband juga .. maka dibuatlah acara ngeband didalam toko .. huehue ..
intinya rawat konsumen seperti pacar = )
Menyapa Artis
Artis itu bukan Dewa , tapi dengan produk kita dipegang artis .. entah kenapa omzet itu bisa melompat ..
soo buat kamu yang punya produk sendiri.. coba saja mampir ke mall-mall dan pede saja kasih artis tersebut produk kamu untuk souvenir. Artis itu baik baik kok .. asal kita sopan mereka akan welcome .. nah buat packaging yang lucu , sehingga artis itu juga melirik produk kamu .. dan kasih didalamnya fb kamu no hp kamu, serta web kamu ..
syukur syukur kamu di telpon, kalau kamu beruntung kamu akan di telpon .. nah saat kamu di telpon kasih lagi free baju kamu / produk kamu .. sambil minta ijin.. boleh ngga dipasang di web kamu foto artisnya pake produk kamu. Jika kamu sopan dan ijin .. artis itu akan baik dan bersambut = )
ini sudah saya lakukan berkali kali saat saya membangun bloop pertama kali .. saya pede saja nyamperin pepeng naif, david naif, peterpan, Tora Sudiro dll. Dengan kita sopan artis itu akan baik dengan kita .. ini juga tak lepas dari usaha istri saya juga, Tiara, yang pedenya selangit banget kalau nyapa artis. ngga heran teman artisnya lumayan banyak .. hehe ..
intinya pede saja dan sopan = )
semua berawal dari berani menyapa dengan sopan .. artis senang dengan produk kita, bahkan kita bisa menjadi sahabat artis tersebut ..
dan kalau diperhatikan foto-foto artis tersebut saat memakai produk Bloop, bukan karena terpaksa tapi karena memang mereka suka.
soo buatlah produk yang unik, packaging yang unik, dan ramahlah dengan artis = )
Level 3 : Leverage – MAKE SYSTEM
: Saving Your Self Time Energy & Money
Pada Level 3 ini anda sudah mulai membuat sistem,
Dalam sistem ini harus terkandung didalamnya :
Create : Vison, Mission, Goal, Culture, KPI, Organization Structure, SOP, Time Management
Strukturisasi sistem, penempatan org yang tepat pada tempat yang tepat.
Bangun sistem, Meliputi Financial, people, marketing, technology
Buat bisnis anda tergantung pada sistem, bukan pada orangnya,
Efisiensi, ciptakan sistem, cari orang yang tepat pada tempatnya
Dayaungkit dari investor lain untuk tanam modal.
Dibawah ini adalah sistem apa saja yang harus dibuat, sehingga nanti sistem inilah yang menggerakan bisnis kita :
VISI MISI & GOAL
Buatlah Visi dan misi serta Goal.
Visi misi dulu saya pikir ga penting, ternyata sebuah perusahaan kalau ingin besar harus punya visi dan misi. Saya baru tau visi dan misi inilah panduan untuk tim kita nantinya. Kita yang tentukan visi kita apa .. misalnya kalau bloop itu ingin menjadi distro terbaik se Indonesia, karena itu semua tim harus tau .. untuk menjadi yang terbaik, maka servicenya harus cepat, harus sopan, zero deffect dll.
Contoh visi misi Bloop
JOB DESK
ini wajib banget, adalah apa saja yang akan dilakukan masing masing karyawan mulai dari masuk kerja sampai pulang.
Contoh Job Desk kepala Gudang Bloop
Contoh JOB DESK Supervisor Bloop
Contoh JOB DESK Manager Toko
HOW TO MANUAL
buatlah tutorial-tutorial setiap divisi, apa saja alur kerjanya dari hulu sampai hilir berdasarkan masing masing divisi.
contoh dibawah ini adalah alur kerja jika bloop konsinyasi ke toko lain.
FLOW CHART
Salah satu hasil yang saya pelajari di action coach adalah bisa membuat Flow chart.
Flow Chart ini adalah alur dimana karyawan baru masuk bisa mengikuti sistem. Bagaimana dari satpam bahkan tukang parkir sudah diajarkan menyapa pelanggan dengan baik, lalu masuk ke toko sudah disapa lagi dengan penjaga toko, dan kata kata apa saja dan services apa saja sudah di atur oleh sistem, sehingga nantinya karyawan akan memiliki keseragaman dalam hal ramah sopan santun juga kecepatan pelayanan.
Akan tetapi kembali lagi ke orangnya.. walau sistem ada tapi terkadang tetap aja ada yang karyawan yang suka mengeluh dan malas malasan .. itu adalah hal yang biasa ..
tapi dengan adanya sistem adanya reward and pusnishment, karyawan akan terseleksi dengan sendirinya.
** Flow Chart ini ditempel di atas gudang .. jadi mempermudah SPV untuk mengarahkan karyawan baru untuk membaca alurnya
ROLE PLAY
Buatlah skenario cerita dan praktekan kepada karyawan kita.
Role play ini adalah kasus-kasus yang sering terjadi di dalam toko kita, apa solusi dan respons karyawan kita terhadap berbagai situasi ini.
Contoh role play bloop :
SALES SCRIPT
Sales script adalah kata kata yang akan menjadi sistem. Keseragaman kata apa saja yang bagus dan yang perlu dibuat untuk merespons konsumen .. dan itu dijadikan tertulis .. sehingga semua karyawan tau apa yang harus diucapkan, apa yang boleh apa yang tidak.
Contoh sales script Bloop .. bahkan dari tukang parkir sudah ada sales scriptnya
TIME MANAGEMENT
Semacam Job Desk urutan apa saja yang dikerjakan masing – masing divisi perhari dan perbulannya dan harus laporan ke siapa saja.
Contoh:
RULE OF THE GAME
Dalam sistem harus ada rule of the game .. yaitu apa yang boleh dilakukan karyawan dan apa yang tidak boleh, apa rewardnya dan apa punishmentnya.
Contoh rule of the game bloop
KPI / PDR
KPI ini semcam rapot untuk karyawan .. apakah rapotnya bagus atau jelek selama 1 bulan ini. Nah nanti rapot ini ada nilai dan bobotnya.. bobot inilah yang nanti akan dijadikan pedoman pembagian bonus jika tembus omzet.
bobot supervisor pasti akan beda dengan bobot FO ..
ini adalah contoh rapot karyawan
KONTRAK KERJA
Kontrak kerja harus dibuat untuk karyawan, jadi karyawan tau apa saja hak dan kewajibannya.
contoh salah satu kontrak kerja dengan designer Bloop
Rumus Produksi .. dibawah ini hanya contoh .. bukan angka sebenarnya.
JAdi kita sbelum membuat produk .. kita bisa hitung untung kita berapa, dan prediksi balik modal berapa lama dll dengan rumus.
GUNAKAN SOFTWARE AKUNTANSI
Bloop menggunakan Software REVOTA untuk operasional toko dan Zahir untuk akuntansi keuangannya temen temen bisa browsing sendiri di internet.
Dengan Software otomatis dari revota, kita bisa mendapatkan email otomatis setiap toko tutup. Jadi kita bisa pantau berapa omzet hari ini dan suplier siapa aja yang jadi 10 besar, serta barang apa aja yang laku .. langsung disaat itu juga kita bisa membuat sebuah analisa.
Contoh email harian otomatis dari software revota ke email saya
Contoh Tampilan laporan keuangan zahir ( bukan punya saya dibawah ini hanya contoh )
Gimana Sampai sini ?? heheh …ribet ya … dan banyak buangett yang harus dikerjakan ya.. hehe ..
saya buat sistem diatas sampai 1 tahun … hampir tiap hari kerja keras membuat sop … dan hasilnya saat ini Puji Tuhan, bisnis sudah jalan sendiri ..
Kayanya lebih enak bisnis online ya ..hehe .. ga pake ribet buat buat seperti diatas hihihi …
semua kembali ke passion masing masing ..kalau sukanya lapangan..pasti membuat sistem seperti diatas akan menjadi seru banget … = )
Level 4 : Membangun TEAM
Buat dan bangun tim yang kuat untuk menjalankan system.
Ada 6 jurus membangun The Winning Team :
1. Strong Leadership
2. Common Goal
3. Rules Of The Game
4. Action Plan
5. Support Risk Taking
6. 100% Inclusion & Involved
Bangun The Winning TEAM, mulai perlahan mendelegasikan bisnis anda ke tim sehingga keterlibatan anda mulai berkurang.
Anda mulai harus memahami :
THE CYCLE OF BUSINESS : OWNER – team- CUSTOMER – BUSINESS – Kembali Ke owner
Cara mencari Team yg baik .. dari awal rekrutmen sudah harus sangat ketat..
dengan : Passion, Integritas, Skill, Amati modalities Comunication – Uji behavior style : kolerik, sanguin dll
Level 5 : SYNERGY
Setelah sistem sudah di jalankan oleh Tim yang berkualitas, anda mulai memikirkan bagaimana menduplikasi bisnis anda.. dengan cara membuka cabang ..
Duplicate Ur BUSINESS DRIVEN BY YOUR SYSTEM & TEAM
“ Business Run Without me “
Sudah memiliki General Manager
Bicara Synergy Is About Growth
Buka Cabang dengan sistem dan Team yang terbentuk
Level 6 : RESULT is FREEDOOMM.. ( Duplikasikan )
Level ini adalah level yang sangat di impi-impikan oleh para pengusaha.. Karena hasil perjuangan anda dalam membangun 5 level di atas dari membuat laporan keuangan, membuat sistem, membentuk Tim yang dahsyat dan bisa mendulikasikannya.. akhirnya bisa terbayar di level 6 ini..
Bayangkan bahwa anda tidur dirumahpun ketika sedang nonton tv atau berlibur ke Bali.. uang anda terus masuk dan masuk.. karena bisnis sudah jalan sendiri ..
Tugas sederhana anda adalah tinggal memberikan GOAL yang harus dicapai tim, dan ketika GOAL tercapai berikan reward.
Kok sudah freedom masih harus membuat GOAL ??
Karena ketika anda Freedom, biasanya anda tetap tidak akan bisa diam, karena terbiasa kerja keras sebelumnya toh..hehe..
Hanya ketika di level ini anda bisa memilih mau bekerja atau tidak – suka-suka anda .. Karena GOAL itu juga bisa dari GM anda yang mengajukan ke anda.. mereka menantang diri mereka sendiri..
Free To invest your time & MONEY
Bisnis anda jalan , anda jalan-jalan
Inilah 6 step membangun bisnis yang luar biasa… Perjuangan untuk mencapai 6 step ini juga tidak mudah tapi secara perlahan-lahan semua bisa dilalui ..
Waktu perjuangan saya jaman dulu jangankan ngerti apa itu neraca, apa itu cashflow.. laporan keuangan saja tidak punya hehe.. jadi problem saya dulu di level mastery saja sudah cukup parah ..
Tapi perlahan-lahan semua bisa teratasi..dan memang hasilnya luar biasa .. ketika system jalan, ini akan nikmat sekali.. tugas anda berikutnya adalah memelihara tim.. dengan membuat Goal dan berikan bonus ketika goal itu tercapai ..
Bersyukur saat ini saya memiliki Tim-tim yang luar biasa ..
Nah jika melihat 6 level diatas, di level manakah anda berada ???
Saya pun masih berjuang.. akan tetapi hasilnya benar-benar terasa.. setidaknya jika bisnis saya tinggal selama 6 bulan masih bisa jalan sendiri.. sekarang saya sedang berjuang bagaimana bisnis itu bisa ditinggal misalnya 5 tahun.. tapi bisnis saya tetap berkembang dan menghasilkan profit terus dan terus dan terus. doakan ya hehe..
Jika kawan-kawan ingin meng-express kan omzet.. saya merekomendasikan ikut seminar-seminar action coach atau bahkan memakai salah satu coach di action coach..untuk anak muda ada coach yang ok punya namanya coach Yohanes Pauly ..
Demikian sekilas info
Semoga bermanfaat
Dan sukses selalu buat kawan-kawan
——————————————————————————————————————————————-
Demikian artikel Mas Berto tentang Langkah Membangun Bisnis yang bisa jalan sendiri tanpa kehadiran kita sebagai owner. Jika sobat ingin mendapat artikel, info, dan tip dari Mas Berto, anda bisa daftar sebagai member free SB1M, mumpung sekarang masih dibuka kesempatan daftar sebagai free member.
Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk sobat semua 🙂